Nyoblos Di TPS 004, Cabup Dewi Yakin Menang

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE

Calon Bupati pandeglang nomor urut 02, Raden Dewi Setiani menggunakan hak pilihnya di TPS 004 kampung pamagersari, Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Dewi Setiani datang ke TPS bersama ke 2 anaknya.

Usai memberikan hak pilihnya, Calon Bupati Pandeglang nomor urut 02, Raden Dewi Setiani mengaku tidak memiliki target suara di TPS tempat dirinya memberikan hak suara. Ia hanya menargetkan menjadi pemenang pada Pilkada ini.

Bacaan Lainnya

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE

“(Target suara) Kurang tahu ya nanti saya liat perkembangannya, targetnya menang melebihi suara yang lainnya,” katanya, Rabu (27/11/24).

Dewi mengaku lega dikarenakan sudah menggunakan hak pilihnya sebagai warga Indonesia, sekaligus calon Bupati Pandeglang.

“Alhamdulillah hari ini saya sangat lega, karena ini merupakan hari yang dinanti-nantikan oleh semua masyarakat Pendeglang, untuk menentukan Bupati nya,” ungkapnya,

Dewi meminta masyarakat untuk datang ke TPS dan memberikan hak pilihnya sesuai hati nurani masing-masing.

“Masyarakat ayo berduyun-duyun datang ke TPS memberikan hak suaranya untuk Pandeglang lebih baik lagi,” tutupnya.

Pos terkait