Badar Climbing Competiton Ajang Pencarian Bibit Unggul Panjat Tebing Pandeglang

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE

Dalam rangka mencari bibit unggul, Federasi Panjat Tebing Indonesia bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Banten menggelar kompetisi perlombaan panjat tebing bertajuk Badar Climbing Competition (BCC), Pada 11-12 Desember 2023.

Ketua pelaksana BBC Yanuawarto mengungkapkan, kompetisi panjat tebing yang digelar di Wall Climbbing yang berlokasi di Alun-alun barat Pandeglang ini untuk memunculkan bibit-bibit baru untuk olahraga panjat tebing di Kabupaten Pandeglang.

“Iya insyaallah ada bibit-bibit baru yang memang kami saat ini benar-benar membutuhkan buat kejuaraan-kejuaraan selanjutnya,” ungkapnya, Senin 11 Desember 2023.

Yanuawarto menambahkan, kompetensi perlombaan panjat tebing Badar Climbing Competitions (BCC) tahun 2023 ini diikuti sebanyak 80 peserta terdiri dari anak SD sampai SMA.

“Kegiatan kita alhamdulilah dibantu dari FPTI Provinsi Banten juga dengan mengirim juri berlisensi nasional, kalau dibilang kami ini untuk lokal tapi secara teknis kita sudah mengikuti aturan-aturan nasional,” katanya.

Dilokasi yang sama Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Dindikpora) Pandeglang Hasan Bisri mengatakan, sangat mengapresiasi luar biasa dengan atlet panjat tebing yang sudah memberikan banyak capaian prestasi membanggakan.

“Banyak prestasi yang sudah dicapai atlet-atlet panjat tebing ini, dari atlet nasional pun ada dari kita,” katanya.

Ia melanjutkan, untuk upaya dukungan dan dorongan pihaknya akan menambah fasilitas sarana panjat tebing sesuai spesifikasi standar nasional untuk olahraga panjat tebing tersebut.

“Insyaallah kami akan mendorong mengirim surat edaran (SE) kepada satuan pendidikan dari tingkat TK sampai SMP karena kewenangan kami, agar untuk mendukung terhadap kegiatan keolahragaan di panjat tebing ini, kalau fasilitas insyaallah kami akan lengkapi itu,” tuturnya.

Pos terkait